Wakil Bupati Hadiri Robo-Robo Di Desa Sukaramai Kecamatan Sungai Laur

KETAPANG- Wakil Bupati Ketapang Farhan menghadiri Acara Robo-Robo di Kecamatan Sungai Laur, pada Rabu (04/09/) bertempat di Lapangan Bola Desa Sukaramai Kecamatan Sungai Laur.

 

Pelaksanaan Robo’-Robo’ yang diselenggarakan masyarakat Sungai Laur ini merupakan yang ke-6 (Enam) kalinya di Tahun 2024 ini.

 

Wabup dalam sambutannya mengucapkan terimakasih dan memberikan apresiasi kepada panitia serta masyarakat sungai laur yang telah berpartisipasi menyukseskan acara Robo’-Robo’ dan pentas seni budaya melayu yang dipusatkan di Desa Sukaramai Kecamatan Sungai laur.

 

“Kegiatan Robo’-Robo’ yang dilaksanakan setiap tahun ini, sudah sejak dahulu digelar masyarakat sungai laur khususnya masyarakat melayu di Kecamatan Sungai Laur,” ujar Wabup.

 

Pelaksanaan kegiatan Robo’- Robo’ yang ke-6 ini menurut Wabup, menandakan bahwa Pemerintah Daerah dan masyarakat Kecamatan Sungai Laur telah mampu memelihara dan melestarikan budaya secara berkesinambungan serta dengan inovasi baru yang sekaligus disatukan dengan pagelaran Seni Budaya Melayu.

 

“Saya berharap kepada masyarakat Sungai Laur khususnya masyarakat Desa Sukaramai, tentu kegiatan ini harus tetap kita lestarikan. Demikian juga dari MABM Kecamatan Sungai Laur akan memberikan kepercayaan kepada Desa yang lain dan tentu Desa yang lain tersebut akan mampu melaksanakan kegiatan seperti hari ini,” ucapnya.