PONTIANAK – Sebuah video viral di media sosial menampilkan seorang penumpang melahirkan dalam pesawat Citilink dengan rute Pontianak – Surabaya, Rabu (12/3/2025).
Dalam video tersebut terlihat bahwa para penumpang lain menyambut dengan haru bayi yang baru lahir tersebut.
Meski dalam keadaan darurat, proses persalinan sang bayi dapat berjalan dengan lancar. Bayi dan ibunya berhasil selamat dan sehat.