Faktakalbar.id, KUBU RAYA – Hujan lebat disertai angin kencang yang melanda wilayah Kabupaten Kubu Raya kembali memicu insiden infrastruktur.
Sebuah pohon besar tumbang dan menutup akses jalan di kawasan Bundaran Transmart, Jalan Mayor Alianyang, Dusun Parit Alim, Desa Sungai Ambawang Kuala, Sabtu (22/11/2025) sekitar pukul 15.00 WIB.
Insiden ini sempat melumpuhkan arus lalu lintas di salah satu jalur vital tersebut.
Batang pohon yang melintang memaksa para pengendara berhenti mendadak, memicu kemacetan panjang di tengah guyuran hujan.
Baca Juga: Niat Perbaiki Listrik Warga, Teknisi di Parindu Tewas Tertimpa Pohon Tumbang
Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
Respons Cepat Aparat Gabungan
Ikut berita menarik lainnya di Google News Faktakalbar.id
















