Faktakalbar.id, PONTIANAK – Peristiwa kebakaran dilaporkan terjadi di kawasan permukiman padat penduduk di Jalan Komyos Soedarso, Jeruju, Rabu (29/10/2025) sore.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, api melanda sebuah lokasi yang berada di Gang Teratai Perum 1.
Kepulan asap tebal membubung tinggi dari lokasi kejadian dan sempat membuat warga sekitar panik.
Sejumlah armada pemadam kebakaran, baik swasta maupun pemerintah, segera dikerahkan ke lokasi untuk melakukan upaya pemadaman.
Baca Juga: Kebakaran Pasar Bodok Hanguskan 8 Ruko, Api Diduga Berasal dari Bengkel
Petugas berjibaku untuk melokalisasi api agar tidak menjalar ke bangunan lain di sekitarnya.
Hingga berita ini diturunkan, penyebab pasti dari kebakaran tersebut masih belum diketahui. Belum ada pula laporan resmi mengenai adanya korban jiwa ataupun taksiran kerugian material akibat insiden ini.
(ra)
















