Bawaslu Sanggau Temukan Orang Meninggal Masih Masuk Daftar Pemilih Pemilu

Koordinator Divisi Pencegahan Bawaslu Sanggau, Saparudin, saat memberikan keterangan pers terkait temuan data pemilih bermasalah. (Dok. HO/Faktakalbar.id)
Koordinator Divisi Pencegahan Bawaslu Sanggau, Saparudin, saat memberikan keterangan pers terkait temuan data pemilih bermasalah. (Dok. HO/Faktakalbar.id)

Faktakalbar.id, SANGGAUBawaslu Sanggau menemukan sejumlah nama warga yang telah meninggal dunia dalam daftar pemilih.

Temuan ini diungkap setelah pengawasan pemutakhiran data pemilih berkelanjutan pada Senin (29/9/25).

Baca Juga: 6.174 Warga Terpapar Narkoba, Sanggau Darurat Penyalahgunaan Narkotika?

Selain itu, Bawaslu juga mendapati ada warga yang sudah tidak berstatus anggota TNI/Polri.

Namun, mereka yang kini berhak memilih ternyata belum terdaftar sebagai pemilih aktif.

Koordinator Divisi Pencegahan, Saparudin, mengatakan temuan ini berdasarkan hasil uji petik di lapangan.

Proses verifikasi tersebut juga dilengkapi dengan pengecekan daring melalui situs resmi Komisi Pemilihan Umum.