“Bank Kalbar harus terus bertransformasi agar mampu tumbuh dan bersaing serta berperan dalam perekonomian Kabupaten Ketapang,” tambahnya.
Agenda RUPS Bank Kalbar
RUPS Bank Kalbar ini turut dihadiri oleh Gubernur Kalimantan Barat, para bupati dan wali kota selaku pemegang saham, serta Dewan Komisaris dan Direksi Bank Kalbar. Beberapa agenda utama dalam RUPS Tahun Buku 2024 mencakup laporan tahunan perseroan, rencana bisnis bank tahun 2025, serta laporan tugas pengawasan Dewan Komisaris.
Dalam rapat tersebut, para pemegang saham menyetujui laporan tahunan perseroan tahun buku 2024, laporan keuangan perseroan, dan laporan tugas pengawasan Dewan Komisaris.
Dengan berbagai langkah strategis yang telah dirancang, diharapkan Bank Kalbar dapat terus tumbuh dan memberikan manfaat bagi daerah serta masyarakat, khususnya di Kabupaten Ketapang. (RD)
Ikuti berita menarik lainnya di Google News FaktaKalbar.id