Faktakalbar.id, PONTIANAK – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak kembali menyalurkan perhatian nyata bagi warganya yang membutuhkan.
Sebanyak 151 penyandang disabilitas di Kota Pontianak menerima bantuan sosial berupa paket sembako, nutrisi, dan perlengkapan kebersihan diri.
Baca Juga: Pemkot Pontianak Serahkan Bantuan Operasional Tahap II untuk Guru Ngaji
Bantuan ini berasal dari Kementerian Sosial (Kemensos) melalui Sentra Antasena Magelang.
Penyerahan dilakukan secara simbolis oleh Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono, kepada 10 perwakilan penerima di halaman depan Kantor Wali Kota, Rabu (19/11/2025).
Wali Kota Edi Rusdi Kamtono menegaskan bahwa bantuan ini adalah wujud kehadiran pemerintah bagi masyarakat, baik anak-anak maupun orang dewasa yang memiliki keterbatasan fisik maupun mental.
Menurutnya, kelompok ini sangat membutuhkan dukungan untuk pemenuhan kebutuhan dasar.
“Bantuan ini berupa paket nutrisi untuk anak-anak dan keluarga. Harapan kita, bantuan ini bisa membantu meringankan kehidupan mereka, sekaligus menjadi penyemangat bahwa pemerintah hadir untuk mendampingi,” ujar Edi usai penyerahan.
Sebagian besar penerima bantuan diketahui masuk dalam kategori desil satu, yakni kelompok masyarakat berpenghasilan rendah yang didominasi pekerja sektor informal seperti buruh harian dan pedagang kecil. Edi memastikan program ini akan terus berlanjut.
“Ini program berkelanjutan. Kita ingin memastikan kehidupan mereka semakin baik melalui berbagai bentuk dukungan yang bisa kita berikan,” katanya.
Ke depan, Pemkot Pontianak juga akan melakukan pendataan dan verifikasi lanjutan.
Edi menjelaskan, bagi penyandang disabilitas yang memiliki anak usia sekolah, pemerintah akan mengupayakan fasilitas pendidikan, termasuk peluang bersekolah di Sekolah Rakyat yang akan segera beroperasi.
Ikut berita menarik lainnya di Google News Faktakalbar.id
















