Buntut Insiden Keracunan MBG Ketapang, Norsan Ungkap Nihilnya Koordinasi Pemda dengan Manajemen MBG

"Ria Norsan menyatakan pemerintah sedang meneliti penyebab keracunan massal di MBG Ketapang dan akan memanggil manajemen. Sanksi tegas akan diberikan jika ditemukan adanya unsur kelalaian. "
Ria Norsan menyatakan pemerintah sedang meneliti penyebab keracunan massal di MBG Ketapang dan akan memanggil manajemen. Sanksi tegas akan diberikan jika ditemukan adanya unsur kelalaian. (Dok. Ist)

Faktakalbar.id, PONTIANAKRia Norsan turut angkat bicara mengenai insiden keracunan massal dari program Makan Bergizi Gratis yang terjadi di Ketapang (MBG).

Ia mengaku terus memonitor perkembangan kasus tersebut dan menyatakan bahwa para korban sudah dipulangkan.

Baca Juga: Norsan Sebut Tuntutan Demo Hari Ini Merupakan Masalah Klasik

Saat ini, pemerintah provinsi sedang melakukan penelitian untuk menemukan penyebab pasti insiden tersebut.

“Kemarin sudah kita cek, saya monitor terus. Yang keracunan sudah ada yang pulang. Ini keracunannya kita lagi teliti apa penyebabnya, apakah mungkin kurang bersihnya penyajiannya atau makanan itu sudah basi,” ungkap Norsan kepada wartawan, Rabu, (24/9/2025).

Menyikapi kejadian ini, Norsan meminta manajemen MBG untuk segera melapor dan berkoordinasi dengan Pemerintah Daerah (Pemda). Ia menyayangkan kurangnya komunikasi yang terjalin selama ini.

“Kita minta hal-hal yang berkaitan dengan manajemen MBG ini untuk melapor ke Pemda. Selama ini kita belum ada diskusi dengan mereka masalah MBG, siapa yang menangani MBG di Kalbar ini,” jelasnya.

Menurutnya, koordinasi yang baik sangat penting agar pemerintah dapat mengambil langkah yang tepat dan tidak menjadi sasaran keluhan jika terjadi masalah.

 “Pokoknya kita diskusilah dengan Pemda ini supaya bisa kita sejalan. Soalnya kalau ada apa-apa, yang diserang orang ini Pemda saja,” tambahnya.

Ketika ditanya mengenai kemungkinan sanksi, Norsan menegaskan bahwa sanksi akan dijatuhkan jika terbukti ada kelalaian.

Ikut berita menarik lainnya di Google News Faktakalbar.id