Sambas  

Tragis, Bocah 6 Tahun di Sebangkau Sambas Ditemukan Tak Bernyawa di Sungai Usai Dilaporkan Hilang

Pihak Kepolisian bersama warga saat mengevakuasi korban anak yang ditemukan tewas di Sungai Sebangkau Kecamatan Pemangkat, Senin (7/7/2025). (Dok.ist)
Pihak Kepolisian bersama warga saat mengevakuasi korban anak yang ditemukan tewas di Sungai Sebangkau Kecamatan Pemangkat, Senin (7/7/2025). (Dok.ist)

Faktakalbar.id, SAMBAS – Warga Desa Sebangkau, Kecamatan Pemangkat, digemparkan oleh kabar ditemukannya jasad seorang anak laki-laki berinisial E (6) di aliran sungai pada Senin (7/7/2025), setelah sebelumnya dinyatakan hilang sehari sebelumnya.

Korban terakhir kali terlihat pada Minggu sore (6/7/2025), ketika sedang menemani ayahnya berkunjung ke sebuah pekong di wilayah tersebut.

Baca Juga: Dua Anak Tewas Tenggelam di Parit Persawahan Matang Danau Sambas

Setelah itu, keberadaannya tidak diketahui hingga akhirnya ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.

Ikut berita menarik lainnya di Google News Faktakalbar.id

advertisements