Sikapi Penganggaran Kendaraan Dinas Rp15 Miliar, Pemuda Muhammadiyah Kalbar Minta Pemprov Pertimbangkan Perbaikan Infrastruktur

Pimpinan Pemuda Muhammadiyah Kalbar Bidang ESDM, David Nurfianto meminta Pemprov Kalbar prioritaskan jalan rusak di daerah sebelum anggarankan Rp15 Miliar untuk kendaraan dinas (Dok. David to Faktakalbar.id)
Pimpinan Pemuda Muhammadiyah Kalbar Bidang ESDM, David Nurfianto meminta Pemprov Kalbar prioritaskan jalan rusak di daerah sebelum anggarankan Rp15 Miliar untuk kendaraan dinas (Dok. David to Faktakalbar.id)

Menurutnya, langkah ganda antara menyewa dan membeli menunjukkan kurangnya perencanaan yang matang. Ia menyarankan agar Pemprov melakukan evaluasi menyeluruh dengan mempertimbangkan dua hal krusial:

“Apakah kendaraan yang disewa tidak mencukupi kebutuhan operasional? Kemudian, apakah pembelian kendaraan lebih hemat dalam jangka panjang dibandingkan menyewa?”

Jalan Rusak: Prioritas Utama yang Terabaikan

Lebih lanjut, Pemuda Muhammadiyah Kalbar menegaskan bahwa seharusnya Pemprov Kalbar lebih memprioritaskan penggunaan anggaran daerah untuk kebutuhan yang berdampak langsung pada masyarakat, seperti perbaikan infrastruktur jalan.

“Jalan yang rusak bukan hanya menghambat aktivitas ekonomi dan mobilitas warga, tetapi juga dapat membahayakan keselamatan pengguna jalan. Infrastruktur dasar seperti ini seharusnya menjadi prioritas utama dalam perencanaan anggaran karena dampaknya sangat luas,” tutup David.

Baca Juga: Badan Penghubung Kalbar Gelontorkan Rp3,57 Miliar untuk Mobil Dinas Pejabat, Padahal Sudah Ada Hibah Kendaraan Layak Pakai

(Mro)

Ikut berita menarik lainnya di Google News Faktakalbar.id