Landak  

Polisi Patroli di Landak, Imbau Pemuda Tak Pakai Knalpot Brong

Petugas Sat Samapta Polres Landak menyampaikan imbauan kepada sekelompok pemuda saat patroli siang di sekitar GOR Patih Gumantar. (Dok. HO/Faktakalbar.id)
Petugas Sat Samapta Polres Landak menyampaikan imbauan kepada sekelompok pemuda saat patroli siang di sekitar GOR Patih Gumantar. (Dok. HO/Faktakalbar.id)

Faktakalbar.id, LANDAK – Satuan Samapta Polres Landak menggelar patroli siang menggunakan sepeda motor dinas pada Selasa (17/6/2025).

Kegiatan ini menyasar sejumlah titik rawan, termasuk kawasan sekitar GOR Patih Gumantar, untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Dalam patroli tersebut, petugas bertemu sekelompok pemuda yang sedang nongkrong.

Mereka langsung menyampaikan imbauan tentang larangan penggunaan knalpot brong, bahaya balap liar, dan potensi kejahatan seperti penjambretan.

Baca Juga: SMAN 1 Sengah Temila Landak Dirazia, Puluhan Motor Pelajar Gunakan Knalpot Brong

Kapolres Landak AKBP Siswo Dwi Nugroho melalui Kasat Samapta AKP Teguh Supriadi menyatakan, patroli rutin ini bertujuan menciptakan rasa aman.

Polisi juga ingin memastikan aktivitas warga tetap berjalan tertib.

“Kami tegaskan kepada para pemuda untuk tidak menggunakan knalpot brong. Itu menimbulkan kebisingan dan sangat meresahkan warga,” kata AKP Teguh. “Kami juga mengingatkan agar menjauhi balap liar dan aksi kriminal lainnya.”

AKP Teguh menambahkan bahwa patroli akan terus ditingkatkan, terutama di lokasi yang kerap menjadi tempat nongkrong anak muda.

Pihaknya juga mengedepankan pendekatan persuasif agar pemuda ikut berperan menjaga lingkungan.

“Kami ingin mereka merasa terlibat menjaga ketertiban, bukan hanya jadi objek pengawasan,” tambahnya.

Baca Juga: Pemkab Landak Segera Lakukan Open Bidding untuk Isi Jabatan Kosong OPD

Warga sekitar GOR Patih Gumantar merespons positif patroli tersebut. Seorang warga yang enggan disebutkan namanya mengaku merasa lebih aman dengan kehadiran polisi.

“Kalau polisi sering patroli, anak-anak muda lebih tertib. Lingkungan jadi lebih nyaman,” ujarnya. (HO)

Ikut berita menarik lainnya di Google News Faktakalbar.id