1.967 CPNS 2024 Mundur, Penempatan Jauh dan Gaji Kecil Jadi Alasan

Dok. Ilustrasi/Faktakalbar.id Sebanyak 1.967 calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2024 mengundurkan diri.
Dok. Ilustrasi/FaktaKalbar.id Sebanyak 1.967 calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2024 mengundurkan diri.

Faktakalbar.id, Nasional – Sebanyak 1.967 calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2024 mengundurkan diri, mayoritas karena penempatan terlalu jauh dari rumah dan mereka merasa gajinya terlalu kecil.

Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Zudan Arif Fakrulloh mengatakan, pengunduran diri tersebut terjadi usai kebijakan optimalisasi formasi yang dilakukan pemerintah.

Baca Juga: Aturan Baru, Guru PNS dan PPPK Diizinkan Mengajar di Sekolah Swasta

Pemerintah menerima banyak CPNS bukan di lokasi pilihan awal mereka, melainkan di daerah lain yang sepi pelamar.

Zudan mencontohkan CPNS dosen yang gagal di Universitas Negeri Jember akhirnya ditempatkan di Universitas Nusa Cendana karena formasinya kosong.

Lima instansi dengan jumlah CPNS mundur terbanyak antara lain Kemendikbudristek (640 orang), Kemenkes (575), Kominfo (154), Bawaslu (131), dan Kementerian PUPR (121 orang).

Ikut berita menarik lainnya di Google News Faktakalbar.id

advertisements