“Beberapa pedagang mengeluhkan rendahnya daya beli masyarakat saat ini. Mereka berharap menjelang Lebaran akan ada peningkatan transaksi,” tambahnya.
Abdul menyampaikan Pemerintah Daerah Sambas telah mengeluarkan imbauan kepada para distributor agar tidak melakukan praktik perdagangan ilegal, tidak menahan barang untuk spekulasi, serta memastikan distribusi berjalan lancar.
“Kami telah menerbitkan imbauan ini dan menyebarkannya melalui media sosial. Harapannya, distribusi bahan pokok tetap lancar sehingga masyarakat dapat memperoleh kebutuhan pokok dengan harga wajar,” tutup Abdul Hadi. (DNS)