Massa Geruduk PTUN Pontianak, Tuntut Keadilan dalam Kasus Mafia Tanah

Sejumlah massa aksi menggelar unjuk rasa di depan Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Pontianak, menuntut transparansi dan keadilan dalam penanganan perkara sengketa tanah. Jumat (7/3/2025). Foto (Dok. RD/Faktakalbar.id)
Sejumlah massa aksi menggelar unjuk rasa di depan Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Pontianak, menuntut transparansi dan keadilan dalam penanganan perkara sengketa tanah. Jumat (7/3/2025). Foto (Dok. RD/Faktakalbar.id)

Lebih lanjut, Abdullah menantang siapa pun yang memiliki bukti adanya indikasi suap terhadap hakim PTUN agar segera melaporkannya ke lembaga berwenang.

“Jika ada indikasi hakim-hakim menerima suap atau terpengaruh oleh kekuatan di luar hukum, silakan dilaporkan. Mau ke KPK, Bawas, silakan laporkan dengan bukti yang jelas, akan kami proses,” ujarnya.

Baca Juga: Menpan RB Pastikan Tunda Pengangkatan CASN Seleksi 2024

Massa yang hadir semakin bersemangat usai mendengar pernyataan tersebut. Seorang peserta aksi dengan lantang menyatakan bahwa mereka tidak akan tinggal diam dan akan terus mengawal kasus ini hingga tuntas.

“Kami menegaskan, kami akan mengawal kasus ini serta isu yang berkaitan dengan maraknya mafia tanah. Itu yang kami utamakan dalam proses penegakan hukum ini!” serunya.

Demonstrasi yang berlangsung dengan pengawalan dari aparat keamanan ini mencerminkan ketidakpuasan masyarakat terhadap penyelesaian kasus pertanahan di Kalimantan Barat. Kini publik menunggu bukti konkret dari PTUN Pontianak bahwa hukum benar-benar ditegakkan tanpa pandang bulu. (RD)