KUBU RAYA – Peristiwa tragis menimpa kapal KM Karya Sampurna yang tenggelam di Perairan Sungai Kakap, Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya, Rabu (18/9/2024). Kapal ini tenggelam usai cuaca buruk yang meliputi saat tengah berlayar.
Kapolsek Sungai Kakap, Ipda Dolas Zimmi Saputra Nainggolan, melalui Kasubsi Penmas Polres Kubu Raya, Aiptu Ade, menyampaikan bahwa cuaca lebat disertai gelombang tinggi menghantam lambung kapal bagian kiri hingga terbalik pada pukul 04.30 WIB. Kapal tersebut ditumpangi 15 orang, yang mana 13 orang dinyatakan selamat dan 2 lainnya hilang hingga pukul 08.00 WIB.
“Hujan lebat yang disertai gelombang tinggi tiba-tiba muncul dan menghantam lambung kapal. Kapal yang ditumpangi 15 orang ABK tersebut terbalik dan tenggelam,” ucapnya.