PONTIANAK- Persiapan para atlet menjelang perhelatan PON XXI Aceh-Sumut 2024 tengah berjalan. Para atlet dan pelatih dari berbagai cabang olahraga (cabor) berlatih dengan baik dalam Pemusatan Latihan Daerah (Pelatda).
Ketua Tim Monitoring Pelatda, Mei Purwowidodo, menyatakan bahwa latihan yang tengah dijalani setiap atlet diberbagai cabor berjalan baik dan lancar, serta berada pada alur yang tepat.
“Pelatihan berjalan dengan lancar dan on the track. Semuanya berusaha semaksimal mungkin untuk dapat meraih posisi terbaik,” ucapnya.