PONTIANAK – Lamanya waktu yang diperlukan untuk pembuatan paspor oleh kantor Imigrasi menjadi perbincangan masyarakat Pontianak. Salah satu warga Pontianak yang mengeluhkan kondisi ini adalah Cristio Kurniawan. Beberapa bulan lalu, ia membuat paspor untuk menempuh pendidikan di luar negeri.
“Jadi, pada saat itu saya membuat paspor untuk pendidikan pada bulan Juni lalu. Kemudian, baru bisa jadi kurang lebih pertengahan Juli,” ucapnya, Sabtu (24/8/2024).
Ia menerangkan bahwa lamanya pembuatan paspor terletak pada proses antre untuk bisa mendapatkan kesempatan melakukan foto paspor.
“Proses yang lama itu untuk bisa foto, untuk ambil antreanya pun sulit, karena terhalang kuota harian. Kemarin saya juga baru dapat kuota pas tengah malam, antara jam 12 atau 1 gitu lah,” jelasnya.