Pastikan Tepat Sasaran, Desa Mekar Mandiri Gelar Musdesus Penetapan Penerima BLT-DD 2026

Suasana Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) dalam rangka validasi dan penetapan Keluarga Penerima Manfaat BLT-DD Tahun 2026 di Desa Mekar Mandiri, Senin (19/1).
Suasana Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) dalam rangka validasi dan penetapan Keluarga Penerima Manfaat BLT-DD Tahun 2026 di Desa Mekar Mandiri, Senin (19/1). (Dok. Ist)

Faktakalbar.id, SINTANG – Pemerintah Desa Mekar Mandiri mengambil langkah strategis untuk memastikan penyaluran bantuan sosial berjalan transparan dan akuntabel.

Melalui Musyawarah Desa Khusus (Musdesus), pemerintah desa bersama elemen masyarakat melakukan verifikasi dan penetapan calon penerima BLT-DD (Bantuan Langsung Tunai Dana Desa) Tahun Anggaran 2026.

Baca Juga: Penyaluran BLT KESRA di Meliau Berjalan Tertib, Sasar Warga Rentan di 4 Desa

Kegiatan ini dilaksanakan di Balai Desa Mekar Mandiri, Kecamatan Kayan Hilir, Kabupaten Sintang, pada Senin (19/1/2026).

Rapat tersebut menjadi forum penting untuk memvalidasi data warga agar bantuan yang disalurkan benar-benar tepat sasaran sesuai dengan kriteria dan ketentuan yang berlaku.

Libatkan Tiga Pilar Desa

Musdesus ini dihadiri langsung oleh Kepala Desa Mekar Mandiri beserta perangkat desa, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), serta pendamping desa.

Hadir pula unsur Forkopimcam yang diwakili pihak kecamatan, Babinsa, dan Bhabinkamtibmas Polsek Kayan Hilir.

Kehadiran unsur TNI-Polri bertujuan untuk memberikan pendampingan dan pengawasan agar proses penetapan berjalan kondusif.

Baca Juga: Panduan Lengkap: Cara Cek Penerima BLT Kesejahteraan Rakyat Rp 900 Ribu Pakai KTP

Fokus utama pertemuan ini adalah menyisir kembali data keluarga penerima manfaat.

Hal ini dilakukan untuk menghindari adanya data ganda atau warga mampu yang masuk dalam daftar, sehingga anggaran desa dapat dirasakan manfaatnya secara maksimal oleh masyarakat yang benar-benar membutuhkan.