Faktakalbar.id, KUBU RAYA – Kondisi cuaca ekstrem yang melanda wilayah pesisir Kalimantan Barat mendapat atensi khusus dari aparat keamanan laut.
Mengantisipasi risiko kecelakaan laut, Komando Daerah Maritim (Kodaeral) XII melalui Pos Pembinaan Potensi Maritim (Babinpotmar) Sungai Rengas memperketat pengawasan dan patroli di kawasan Pelabuhan Perikanan TPI Sungai Rengas, Jumat (16/01/26).
Baca Juga: Sujiwo Targetkan Air Bersih Sungai Kakap Mengalir Agustus
Langkah proaktif ini dilakukan melalui komunikasi sosial dengan menyasar langsung para nahkoda dan Anak Buah Kapal (ABK).
Personel Babinpotmar menekankan pentingnya kewaspadaan terhadap ancaman gelombang tinggi dan angin kencang yang dapat terjadi sewaktu-waktu, baik saat kapal sedang berlayar maupun saat bersandar.
















