Faktakalbar.id, PONTIANAK – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merilis informasi terbaru mengenai prakiraan cuaca di wilayah Provinsi Kalimantan Barat untuk hari ini, Minggu (11/1/2026).
Masyarakat diimbau untuk mempersiapkan diri menghadapi kondisi atmosfer yang cenderung basah.
Secara umum, langit Kalimantan Barat diprediksi tidak bersahabat. Potensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang diprakirakan akan mengguyur berbagai wilayah, mulai dari pagi, siang, hingga malam hari.
Sebaran Potensi Hujan
Berdasarkan data pemetaan potensi hujan harian yang diperbarui pada Sabtu (10/1) pukul 20.20 WIB, hampir seluruh kabupaten/kota di Kalimantan Barat mulai dari Kota Pontianak, Singkawang, Sintang, hingga Kapuas Hulu berpotensi hujan ringan.
Namun, terdapat wilayah yang memerlukan perhatian lebih. Wilayah Kabupaten Ketapang yang berpotensi turunnya hujan dengan intensitas sedang.
Baca Juga: Prakiraan Cuaca Kalbar 8 Januari 2026: Hujan Ringan-Sedang Guyur 13 Kabupaten/Kota
Peringatan Dini Cuaca Ekstrem
Meskipun dominasi hujan berkategori ringan, BMKG tetap meminta masyarakat untuk tidak lengah. Potensi gangguan cuaca mendadak (Cumulonimbus) masih mungkin terjadi di sela-sela hujan tersebut.
“Waspada potensi hujan yang terjadi dapat disertai kilat/petir dan angin kencang berdurasi singkat,” bunyi peringatan dini yang tercantum dalam rilis resmi BMKG.
Dengan adanya informasi prakiraan cuaca ini, warga yang hendak beraktivitas di luar ruangan disarankan untuk selalu sedia payung atau jas hujan dan menghindari berteduh di bawah pohon tua saat terjadi angin kencang.
(*Red)
















