Faktakalbar.id, BENGKAYANG – Pemerintah Kabupaten Bengkayang memilih cara yang khidmat dan penuh makna dalam menyongsong pergantian tahun menuju 2026.
Bertempat di Aula Rangkaya Kantor Bupati Bengkayang, Rabu (31/12/2025), pemerintah daerah menggelar acara penyambutan tahun baru yang ditutup dengan doa lintas agama, dikhususkan untuk pemulihan wilayah Sumatra yang baru saja dilanda bencana.
Baca Juga: Surga Bawah Laut Bengkayang: Eksotisme Lemukutan dan Randayan
Bupati Bengkayang, Sebastianus Darwis, dalam sambutannya mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk merayakan momen pergantian tahun ini dengan cara yang sederhana namun bermakna.
Ia menekankan pentingnya menjaga ketertiban umum dan menghindari perayaan yang berlebihan.
Harapan dan Tekad Baru
Menatap tahun 2026, Darwis menegaskan komitmennya bersama seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk memacu kinerja pembangunan.
Fokus utama pemerintah daerah di tahun yang baru mencakup peningkatan pelayanan publik, penguatan infrastruktur, serta sektor vital seperti pendidikan, kesehatan, dan ekonomi.
“Menyongsong tahun 2026, kita membawa harapan baru dan tekad baru,” tutur Darwis optimistis.
Baca Juga: Hantam Pondasi Rumah, Kecelakaan Tunggal di Bengkayang Tewaskan Satu Warga Sambas
Sinergi Jaga Kondusivitas
Sekretaris Daerah Kabupaten Bengkayang, Yustianus, menambahkan bahwa pihaknya telah bersinergi dengan TNI-Polri dan elemen masyarakat untuk memastikan malam pergantian tahun berjalan aman.
Senada dengan itu, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bengkayang, Esidorus, mengimbau masyarakat untuk mengedepankan toleransi agar situasi tetap kondusif.
(ra)
















