Operasi Zebra 2025: Polres Kayong Utara Sasar Pelajar SMPN 03 Sukadana untuk Edukasi Lalu Lintas

"Polres Kayong Utara menggelar edukasi lalu lintas di SMPN 03 Sukadana sebagai bagian dari Operasi Zebra 2025, menyasar pelajar untuk menekan pelanggaran."
Polres Kayong Utara menggelar edukasi lalu lintas di SMPN 03 Sukadana sebagai bagian dari Operasi Zebra 2025, menyasar pelajar untuk menekan pelanggaran. (Dok. Polres Kayong Utara)

Faktakalbar.id, KAYONG UTARA – Polres Kayong Utara memasukkan pelajar sebagai salah satu target prioritas dalam Operasi Zebra Kapuas 2025.

Melalui program “Police Goes To School”, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) polres setempat mendatangi SMP Negeri 03 Sukadana, Senin (17/11/2025).

Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 08.00 WIB ini dipimpin oleh Kanit Kamsel AIPDA Lutpul Hakim.

Fokus utama kegiatan adalah memberikan sosialisasi mengenai pentingnya tertib berlalu lintas kepada siswa-siswi.

Baca Juga: Operasi Zebra Kapuas 2025 Dimulai, Polres Kayong Utara Fokus Penindakan Humanis dan ETLE

Para personel di lapangan memberikan materi tentang aturan dasar keselamatan di jalan raya.

Ikut berita menarik lainnya di Google News Faktakalbar.id