“Waspada potensi hujan yang terjadi dapat disertai kilat/petir dan angin kencang berdurasi singkat. Waspadai dampak terjadinya hujan lebat berupa banjir, genangan maupun tananh longsor, terutama di wilayah-wilayah yang sering terjadi bencana tersebut.” tulis BMKG Kalbar.
Berdasarkan data infografis BMKG untuk periode 15-21 November 2025, khusus pada hari ini, Sabtu (15/11), dua kabupaten diprediksi mengalami hujan lebat, yakni Kabupaten Landak dan Kabupaten Sambas.
Sementara itu, sebagian besar wilayah lain, termasuk Bangkayang, Kapuas Hulu, Kayong Utara, Ketapang, Kubu Raya, Melawi, Mempawah, Sanggau, Sekadau, dan Sintang, berpotensi mengalami hujan sedang (kategori kuning).
Untuk wilayah Kota Pontianak dan Kota Singkawang, diprakirakan mengalami hujan ringan (kategori hijau).
Masyarakat diimbau untuk selalu waspada terhadap perubahan cuaca dan memantau informasi resmi Prakiraan Cuaca Kalimantan Barat yang dikeluarkan oleh BMKG.
(*Red)
Ikut berita menarik lainnya di Google News Faktakalbar.id
















