Atasi Inflasi, Pemerintah Fokus Kendalikan Harga Ayam dan Jaga Stabilitas Beras

"Pemerintah fokus mengendalikan inflasi dengan menjaga stabilitas harga ayam ras dan beras, di tengah tantangan kenaikan harga komoditas pangan lainnya."
Pemerintah fokus mengendalikan inflasi dengan menjaga stabilitas harga ayam ras dan beras, di tengah tantangan kenaikan harga komoditas pangan lainnya. (Dok. Ist)

Faktakalbar.id, NASIONAL – Selain lonjakan harga cabai, pemerintah juga mengidentifikasi kenaikan harga daging ayam ras sebagai salah satu pemicu inflasi di 189 daerah.

Namun, pemerintah menegaskan bahwa kenaikan ini merupakan kebijakan terkendali untuk melindungi peternak.

Dalam Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi Daerah, Senin (13/10/2025), Tito Karnavian menjelaskan bahwa kebijakan ini diambil karena peternak menghadapi kenaikan ongkos produksi.

“Kementerian Pertanian menaikkan sedikit harga ayam ras untuk melindungi peternak,” katanya.

Baca Juga: Indonesia Masuk 5 Besar Negara dengan Populasi Kumuh Terbanyak di Dunia

Meski begitu, ia menginstruksikan pemerintah daerah untuk tetap mengawasi agar kenaikan harga di pasar tidak berlebihan dan memberatkan konsumen.

Di sisi lain, Tito membawa kabar baik mengenai komoditas beras.

Ikut berita menarik lainnya di Google News Faktakalbar.id