BMKG Peringatkan Hujan Lebat di Kalimantan Barat Hari Ini, Warga Diminta Waspada

Peta prakiraan potensi hujan harian di Kalimantan Barat dari 6 hingga 12 September 2025, menunjukkan wilayah dengan intensitas hujan ringan hingga lebat. Foto: BMKG Kalbar
Peta prakiraan potensi hujan harian di Kalimantan Barat dari 6 hingga 12 September 2025, menunjukkan wilayah dengan intensitas hujan ringan hingga lebat. Foto: BMKG Kalbar

Faktakalbar.id, PONTIANAK – Masyarakat Kalimantan Barat diminta waspada terhadap potensi hujan intensitas sedang hingga lebat yang diprediksi terjadi pada hari ini, Sabtu, (6/9/2025).

Berdasarkan rilis terbaru dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Kalimantan Barat, peringatan ini dikeluarkan sebagai antisipasi dampak cuaca ekstrem yang mungkin timbul.

Potensi hujan lebat Kalimantan Barat ini diperkirakan akan meluas ke beberapa kabupaten dan kota.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Kalbar Hari Ini: BMKG Peringatkan Potensi Hujan Lebat di 4 Kabupaten

Menurut data yang dirilis BMKG, wilayah dengan potensi hujan lebih dari 20 mm/hari pada 6 September 2025 meliputi: Bengkayang, Kubu Raya, Kapuas Hulu, Landak, Melawi, Kayong Utara, Ketapang, Mempawah, Sambas, Kota Pontianak, Kota Singkawang, dan Sintang.

“Waspada potensi hujan intensitas sedang hingga lebat di sebagian wilayah pada tanggal 06 s.d 12 September 2025,” demikian kutipan dari rilis BMKG.

Masyarakat di wilayah yang disebutkan di atas diharapkan untuk selalu memantau informasi cuaca terkini dan mengambil langkah-langkah pencegahan, seperti membersihkan saluran air, menyiapkan payung atau jas hujan, serta menghindari bepergian saat hujan deras disertai petir.

Ikut berita menarik lainnya di Google News Faktakalbar.id