Prabowo Luncurkan 80 Ribu Kopdes, Pontianak Siapkan 29 Unit

Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menyaksikan peluncuran Kopdes Merah Putih secara daring di Aula SSA. (Dok. HO/Faktakalbar.id)
Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menyaksikan peluncuran Kopdes Merah Putih secara daring di Aula SSA. (Dok. HO/Faktakalbar.id)

Faktakalbar.id, PONTIANAK – Presiden Prabowo Subianto meresmikan 80 ribu Koperasi Desa/Kelurahan (Kopdes) Merah Putih secara serentak di seluruh Indonesia.

Baca Juga: Koperasi Merah Putih Akan Hadir di Seluruh Kelurahan Pontianak

Acara peluncuran dipusatkan di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, Senin (21/07/2025).

Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono turut mengikuti peresmian tersebut secara daring dari Aula Sultan Syarif Abdurrahman (SSA) Kantor Wali Kota.

Ia menyebut bahwa Kota Pontianak telah memiliki enam unit Kopdes Merah Putih yang telah mengantongi izin usaha.

Di Kota Pontianak ada 29 koperasi, enam di antaranya sudah memiliki izin usaha melalui OSS. Sisanya, 23 koperasi sedang berproses,” ujar Edi usai acara, didampingi Wakil Wali Kota Bahasan dan jajaran Forkopimda.

Edi menjelaskan bahwa pemerintah kota masih menunggu petunjuk teknis dari pemerintah pusat terkait operasional koperasi.

Hal ini mencakup penunjukan kepengurusan, kelengkapan sarana, hingga urusan administrasi.

Ada yang menanyakan apakah sudah bisa meminjam di koperasi. Kami masih mengumpulkan informasi lebih lanjut,” jelasnya.

Dalam waktu dekat, Edi meminta dinas terkait menjalin koordinasi dengan Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) guna menyiapkan skema pinjaman koperasi.

Ikut berita menarik lainnya di Google News Faktakalbar.id