Sambas  

Bulog Targetkan 5.000 Ton Jagung Kalbar, Sambas Diandalkan

Perwakilan Bulog Singkawang menyampaikan target serapan jagung dalam rapat koordinasi Inpres Nomor 10 Tahun 2025 di Sambas. (Dok. Faktakalbar,id)
Perwakilan Bulog Singkawang menyampaikan target serapan jagung dalam rapat koordinasi Inpres Nomor 10 Tahun 2025 di Sambas. (Dok. Faktakalbar,id)

Faktakalbar.id, SAMBAS – Perum Bulog menargetkan penyerapan 1 juta ton jagung secara nasional hingga akhir 2025, sebagaimana diamanatkan dalam Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 10 Tahun 2025.

Untuk wilayah Kalimantan Barat, target penyerapan yang ditetapkan mencapai 5.000 ton.

Perwakilan Bulog Singkawang, Muhammad Hilnan Riandi, menyampaikan bahwa Kabupaten Sambas diharapkan menjadi kontributor utama dalam pencapaian target tersebut.

Baca Juga: Bulog dan Kodim Sambas Serap Gabah Petani Tebas Rp6.500 per Kg

Hal ini disampaikannya dalam rapat koordinasi pelaksanaan Inpres Nomor 10 di Sambas, Senin (30/06/2025).

Bulog mendapat penugasan menyerap 5.000 ton jagung di Kalbar. Kami berharap Sambas bisa menjadi kontributor dalam realisasi target ini,” ujarnya.

Hilnan menjelaskan bahwa pelaksanaan program ini berdasarkan Keputusan Kepala Badan Pangan Nasional Nomor 29 Tahun 2025, di mana Bulog bertindak sebagai operator pemerintah dalam menyerap jagung untuk memenuhi kebutuhan peternak dan menjaga stabilitas harga pangan nasional.

Dalam skema tersebut, harga pembelian jagung ditetapkan sebesar Rp5.500 per kilogram dengan kadar air maksimal 14 persen.

Ikut berita menarik lainnya di Google News Faktakalbar.id

advertisements