Baca Juga: Pemkot Pontianak Ajukan Perda Percepatan Penanganan Tuberkulosis ke DPRD
Kajian teknis proyek ini telah dilakukan oleh tim ahli. Dengan perencanaan yang matang, revitalisasi TPA Batulayang diharapkan dapat menjadi solusi permanen bagi permasalahan sampah di Kota Pontianak. Selain itu, manfaat ekonominya juga diharapkan berkontribusi terhadap PAD, sehingga pembangunan daerah bisa lebih optimal.
“Saya optimis proyek ini bisa segera direalisasikan demi mewujudkan Kota Pontianak yang lebih bersih, hijau, dan mandiri secara ekonomi,” pungkasnya.