“Kejadian ini bermula dari dugaan penyalahgunaan mobil rental milik keluarganya (korban). Pelaku diduga menggunakan GPS untuk memutuskan jejak kendaraan di Pandeglang. Setelah melacak dan mengejar, saksi menemukan mobil Brio warna oranye milik keluarganya di depan mini market Rest Area KM 45,” jelas Baktiar.
Korban kemudian mencoba mengadang mobilnya yang dibawa pelaku. Namun, pelaku melepaskan lima tembakan ke arah korban. IA (48) tewas di lokasi kejadian, sementara R (59) mengalami luka tembak di bawah ketiak kanan.
“Saat mobil tersebut diadang, pelaku tiba-tiba menembak secara brutal dan melukai dua korban. (Peluru) Mengenai dua korban, saudara I (48) di bagian dada dan tangan kiri, serta saudara R (59) di bawah ketiak kanan,” tutupnya.(amb)