Dirinya menyebutkan bahwa dalam penanganan di kelurahan masing-masing nanti, kotak-kotak logistik tersebut akan diletakkan di aula setiap kelurahan. Ia pun telah mengingatkan kepada masing-masing TPS untuk menjaga dan memastikan tidak ada kebocoran atau apapun yang mungkin akan berpotensi merusak kotak-kotak logistik.
“Sudah kita cek dan kita tanyakan. Kita sudah sampaikan kepada TPS juga untuk mencermati di aula masing-masing jangan sampai ada kebocoran atau apapun yang mungkin bisa merusak logistik,” ujarnya. (mro)