Ngopi ala Pontianak, Sekarang Aming Coffee Buka di Aeon Mall Cikarang

 

Sementara itu, Aan, Direktur PT Aming Kopi Indonesia, menambahkan bahwa cabang ke-36 Aming Coffee di Aeon Mall Cikarang ini untuk menjangkau konsumen atau masyarakat yang ingin merasakan kopi asli Pontianak.

 

“Yang kepengen ngopi beda, mungkin yang kebetulan berkunjung ke Cikarang bisa merasakan kopi otentik di Aming Coffee yang ada di Aeon Mall Deltamas,” imbuhnya.

 

Aan bilang, tidak hanya menyajikan berbagai jenis kopi lokal dan minuman pilihan lainnya, Aming Coffee juga menawarkan kudapan khas Pontianak seperti pisang dan roti srikaya, singkong goreng, pangsit goreng, chaikue, kwetiau serta berbagai menu makanan lainnya.

 

“Sehingga dapat memberikan pengalaman kuliner yang lengkap bagi para pengunjung, sekaligus memperkenalkan kelezatan makanan khas Pontianak,” tutupnya.

 

Aming Coffee dikenal luas dengan cara penyajian tradisional kopitiam yang mengusung nuansa budaya ngopi khas Pontianak. Kehadirannya di berbagai daerah nusantara dengan cabang-cabang di beberapa kota, menjadikan Aming Coffee kian dikenal luas oleh para penikmat kuliner. (*r)