PONTIANAK – Konjac adalah tanaman umbi yang berasal dari Asia Tenggara. Popularitasnya saat ini di seluruh dunia sebagai bahan makanan sehat yang kaya manfaat.
Produk-produk berbasis konjac, seperti mie shirataki dan konnyaku, telah menjadi pilihan utama bagi mereka yang mencari alternatif rendah kalori dan rendah karbohidrat.
Dengan tingginya kandungan serat glucomannan, konjac dikenal mampu memberikan rasa kenyang lebih lama tanpa menambah banyak kalori sehingga menjadikannya pilihan paling ideal bagi mereka yang menjalani diet ketat.
Salah satu manfaat utama konjac adalah kemampuannya untuk membantu pencernaan dan mengatur kadar gula darah.
Serat glucomannan yang terdapat dalam konjac berfungsi sebagai prebiotik yang mendukung pertumbuhan bakteri baik dalam usus, serta memperlambat penyerapan gula. Beberapa penelitian juga menunjukkan bahwa mengonsumsi konjac dapat membantu menurunkan kadar kolesterol, sehingga berpotensi mengurangi risiko penyakit jantung.
Ikuti berita menarik lainnya di Google News FaktaKalbar.id