Manfaat Konsumsi Kacang Mete untuk Kesehatan, Bisa Cegah Stroke

Kacang mete. Foto : Pexels

Tidak hanya dapat menurunkan kolesterol jahat, kacang mete juga dapat membantu mencegah penyakit jantung karena kandungan magnesiumnya yang tinggi.

Mendapatkan cukup magnesium dapat mengurangi risiko penyakit jantung iskemik, yang terjadi ketika jantung tidak mendapatkan cukup darah.

3. Tekan Resiko Stroke

Kandungan magnesium dalam kacang mete juga dapat membantu mengurangi risiko strok. Hubungan ini dianggap paling kuat pada strok hemoragik, yang terjadi ketika pembuluh darah yang melemah pecah dan menumpahkan darah ke otak.

4. Baik untuk Pasien Diabetes

Kacang mete rendah karbohidrat, terutama jika dibandingkan dengan makanan ringan umum lainnya. Hal ini membatasi dampaknya terhadap gula darah, menjadikannya pilihan yang baik bagi pengidap diabetes tipe dua, serta bagi mereka yang ingin mencegah kondisi tersebut.