FAKTA KALBAR – Anggota Kongres AS Thomas Massie mengatakan dirinya menentang pengiriman bantuan dana lebih banyak ke Ukraina dari pemerintah AS kecuali hal itu bisa menciptakan perdamaian.
“Saya telah mengatakan kepada ketua kita, jika Anda ingin mengirimkan 60 miliar dolar (sekitar Rp958,44 triliun) dengan tujuan untuk mencapai perdamaian, saya mungkin akan menyetujuinya,” kata Massie kepada Sputnik pada Sabtu 25 Mei 2024 waktu setempat.
“Namun, saya tidak setuju dengan 60 miliar dolar yang kemudian hanya memerlukan 60 miliar dolar lagi,” katanya.
Dia menambahkan bahwa kedua pihak yang bertikai di Ukraina pada akhirnya akan kehabisan personel jika terus bertempur.
“Saya pikir tidak bermoral bagi kedua pihak untuk membinasakan orang dalam perang ini,” kata Massie.