Pontianak- Viral dan heboh sejak Sabtu perihal bocah bernama Aris (10) warga Parit Kebayan Wajok Hilir yang diterkam dan dilarikan buaya muara di Sungai Kapuas/perairan muara Jungkat.
Upaya pencarian dan pengepungan berlangsung tak lama sejak korban dilaporkan kakeknya (saksi mata) diterkam dan dilarikan buaya, Sabtu (15/7) siang.Pencarian melibatkan berbagai unsur seperti dari Basarnas Kota Pontianak, Satpolairud, Angkatan Laut (AL) , Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Mempawah, Polsek Jungkat serta masyarakat..
Minggu (16/7) sekitar pukul 08.00, jasad Aris ditemukan mengapung tak jauh dari lokasi ia diterkam. Jasad (meninggal dunia) utuh dan terdapat luka akibat cakar dan gigitan buaya.