*Rekening Puluhan Milar Diblokir, Sumber Harta Ditelusuri
Main-main dengan LHKPN,melaporkan punya duit hanya hampir setengah miliar, namun bergaya hidup mewah, hobby moge dan jeep, berdiam di rumah mewah kini membuat hidup AKBP Achiruddin tak searogan saat ia membiarkan dan menonton anaknya menganiaya mahasiswa.
Babak baru dimulai, kekayaan Kabag Bin Ops Ditnarkoba Polda Sumut (sekarang sudah dicopot dari jabatannya,red).Dua lembaga negara,Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) dan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kini “menggebuk” perwira menengah itu.
Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) mengendus adanya tindak pidana pencucian uang (TPPU) dari kekayaan AKBP Achiruddin. KPK hingga saat ini mengaku masih fokus mempelajari asal usul kekayaan Achiruddin.
Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri mengatakan KPK telah membentuk tim untuk melakukan penelusuran terhadap aset Achiruddin. Pihaknya juga terbuka untuk melakukan klarifikasi langsung kepada Achiruddin.