KONI Pusat dan IADO Sosialisasi dan Edukasi Anti Doping kepada Atlet dan Pelatih Kalbar

PONTIANAK- Komite Olah Raga Indonesia (KONI) bersama Indonesia Anti Doping Organisation (IADO) menggelar Sosialisasi dan Edukasi Anti Doping kepada atlet,pelatih serta pengurus KONI  Kalimantan Barat. Kegiatan sosialisasi dan edukasi tersebut dilaksanakan di Hotel Mercure,Kamis (21/11).

Dalam sambutannya, Ketua KONI Pusat yang wakili Drs Alman Hudri   mengatakan bahwa KONI bekerjasama IADO merasa sangat perlu untuk menyampaikan sosialiasi dan edukasi anti doping ini langsung kedaerah tempat atlet berada.

“Sosialisasi dan edukasi ini penting kita sampaikan langsung ke atlet dan pelatih untuk mencapai tujuan besar kita dengan motto  Prestasi Tanpa Doping.” ujar Alman Hudri dalam sambutannya.

Sejalan dengan Alman Hudri, perwakilan KONI Pusat yang ikut menyampaikan materi Pengantar Prestasi Tanpa Doping,  Kol Purn Drs Irfan Bahtiar menjelaskan bahwa kegiatan pada tahun 2024 tersebut dilaksanakan di dua provinsi, yakni Kalimantan Barat dan Gorontalo.