KPU Kalbar Pastikan Logistik Pilgub Sampai H-1 Sebelum Pemilihan

Komisioner KPU Kalbar, Suryadi dalam Pilkada Night Run, Sabtu (19/10/2024). Foto: Fakta Kalbar/Mario.

PONTIANAK – Menjelang debat pertama Pemilihan Gubernur Kalimantan Barat yang akan dilaksanakan di Qubu Resort, Kabupaten Kubu Raya tanggal 23 Oktober 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalimantan Barat memastikan bahwa logistik untuk hari pemilihan sudah didistribusikan.

Komisioner KPU Kalbar, Suryadi menyampaikan bahwa distribusi logistik awal, seperti kotak, bilik, dan segel sudah dilakukan dan telah sampai di kabupaten/kota masing-masing, serta seharusnya sudah ada dan siap pakai.

“Masih ada beberapa yang berada pada proses distribusi, seperti formulir dan surat suara. Namun, target kami h-1 sesuai dengan timeline yang telah kami tentukan, logistik-logistik tersebut sudah sampai,” tuturnya dalam Pilkada Night Run, Sabtu (19/10/2024).