Capai Kesepakatan Kerjasama, Pemkab Sanggau dan Kejari Sanggau Tandatangain MoU

SANGGAU- Pemerintah Kabupaten Sanggau bersama Kejaksaan Negeri Sanggau, menyepakati kerjasama kedua belah pihak yang ditandai dengan penandatanganan nota kesepakatan MoU (Memorandum of Understanding), Penandatanganan kesepakatan bersama dilakukan langsung oleh PJ Bupati Sanggau, Suherman dan Kepala Kejaksaan Negeri Sanggau, Dedy Irwan Virantama di Aula Lantai 1 Kantor Bupati Sanggau, Selasa (30/7) pagi.

 

Penandatanganan kesepakatan dihadiri PJ Setda Sanggau, Libertus Toto Martono dan Seluruh Kepala OPD di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Sanggau, juga para Pejabat di lingkungan Kejari Sanggau.

 

PJ Bupati Sanggau, Suherman pada kesempatan tersebut mengatakan, kesepakatan bersama ini sebagai wujud kolaborasi dan sinergisitas antara Pemerintah Kabupaten Sanggau bersama Kejaksaan Negeri Sanggau.

 

“Kerjasama yang kita sepakati bersama Kejari Sanggau itu dibidang perdata dan tata usaha negara, karena kita juga tidak bisa pungkiri Pemerintah Kabupaten Sanggau tidak lepas dari permasalahan yang saat ini sedang dihadapi, seperti masalah aset dan masalah PAD kita, dengan keterbatasan yang ada dari pemerintah daerah baik secara kemampuan maupun SDM, kita juga butuh peran Kejaksaan sebagai jaksa pengacara negara,” terang Suherman.