Wakili Menhan, Wamenhan Donny Ermawan Hadiri Pembekalan Petugas Haji 1447 H

Wakil Menteri Pertahanan Donny Ermawan Taufanto memberikan penghormatan saat menghadiri Pembekalan Diklat PPIH Arab Saudi 1447 H di Halim Perdanakusuma. (Dok. HO/Faktakalbar.id)
Wakil Menteri Pertahanan Donny Ermawan Taufanto memberikan penghormatan saat menghadiri Pembekalan Diklat PPIH Arab Saudi 1447 H di Halim Perdanakusuma. (Dok. HO/Faktakalbar.id)

Faktakalbar.id, JAKARTA – Wakil Menteri Pertahanan (Wamenhan), Donny Ermawan Taufanto mewakili Menteri Pertahanan menghadiri acara Pembekalan Pendidikan dan Pelatihan Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (Diklat PPIH) Arab Saudi 1447 H.

Baca Juga: Kemhan Pastikan Gelombang Kedua Pesawat Rafale Tiba Pertengahan 2026

Kegiatan ini diselenggarakan di Lapangan Galaxy Makoopsud I, Halim Perdanakusuma, Jumat (30/1/2026).

Diklat ini merupakan bagian krusial dari persiapan penyelenggaraan ibadah haji Indonesia tahun ini yang akan memberangkatkan sebanyak 221.000 jemaah.

Fokus utama pelatihan mencakup penguatan fisik, mental, kemampuan teknis, serta manajerial petugas dalam memberikan pelayanan, pembinaan, dan perlindungan kepada jemaah selama di Tanah Suci.

Kehadiran Wamenhan dalam agenda ini menegaskan komitmen Kementerian Pertahanan dalam mendukung penguatan sumber daya manusia (SDM) petugas haji.

Hal ini dilakukan melalui sinergi lintas kementerian dan lembaga sebagai wujud kesiapan nasional dalam melayani jemaah haji Indonesia secara profesional dan berdisiplin.

Baca Juga: Link Resmi Cek Hasil Administrasi PPPK Kemenhan 2026

Dengan adanya pembekalan yang komprehensif ini, diharapkan para petugas mampu menghadapi berbagai dinamika di lapangan dan memastikan seluruh rangkaian ibadah haji berjalan lancar dan khidmat.

(FR)