Faktakalbar.id, NASIONAL – Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) terus memperbarui data dampak bencana hidrometeorologi basah yang melanda wilayah Provinsi Aceh, Sumatra Barat, dan Sumatra Utara.
Hingga Sabtu (24/1), proses pemulihan bencana terus dikebut seiring bertambahnya jumlah korban jiwa.
Baca Juga: Tinjau Korban Bencana di Aceh, Kepala BNPB Percepat Huntara dan Salurkan Dana Tunggu Hunian
Berdasarkan laporan terkini, terdapat penambahan satu korban meninggal dunia dalam operasi pencarian.
Dengan demikian, total akumulasi korban meninggal dunia di tiga provinsi tersebut mencapai 1.201 jiwa. Sementara itu, 142 orang masih dinyatakan hilang dan sebanyak 113.672 jiwa terpaksa mengungsi.
Percepatan Hunian Jelang Ramadan
Fokus utama pemerintah saat ini adalah memindahkan pengungsi dari tenda darurat ke tempat yang lebih layak. Pemerintah menargetkan pembangunan Hunian Sementara (Huntara) dapat rampung sebelum bulan Ramadan tiba.
















