Faktakalbar.id, KUBU RAYA – Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Novi Rubadi Sugito, mengumpulkan seluruh prajurit dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) TNI di lingkungan markas komando.
Kegiatan pengarahan ini berlangsung di Aula Sudirman, Makodam XII/Tpr, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat, pada Rabu (21/1/2026).
Agenda utama pertemuan ini adalah memberikan pembekalan sekaligus peringatan tegas terkait kedisiplinan dan profesionalisme.
Pangdam XII/Tpr menekankan bahwa integritas adalah harga mati dalam menjalankan roda organisasi militer.
Tuntut Kinerja Nyata
Dalam arahannya, Mayjen TNI Novi Rubadi Sugito menegaskan bahwa pengabdian kepada bangsa dan negara tidak boleh berhenti pada slogan semata.
Ia menuntut seluruh personel untuk mewujudkannya melalui kinerja nyata yang terukur dan melampaui standar. Setiap personel diminta bertanggung jawab penuh atas tugas yang diemban.
















