Sapa Warga di CFD Pontianak, Anjing Pelacak K9 Jadi Sahabat Warga di Car Free Day

Antusiasme warga saat melihat dan berinteraksi dengan personel Unit K9 Polda Kalbar yang sedang melakukan patroli dialogis di kawasan Car Free Day Pontianak, Minggu (18/1).
Antusiasme warga saat melihat dan berinteraksi dengan personel Unit K9 Polda Kalbar yang sedang melakukan patroli dialogis di kawasan Car Free Day Pontianak, Minggu (18/1). (Dok. HO/Faktakalbar.id)

Faktakalbar.id, PONTIANAK – Pemandangan berbeda mewarnai suasana Car Free Day (CFD) di Kota Pontianak pada Minggu (18/1/2026) pagi.

Kehadiran Unit K9 Polda Kalbar dari Direktorat Samapta di tengah keramaian warga yang sedang berolahraga menjadi daya tarik tersendiri.

Baca Juga: Tingkatkan Integritas Publik, Pemkot Pontianak Manfaatkan CFD untuk Sosialisasi Pencegahan Gratifikasi

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Brigadir Ajuanto. Tidak sekadar melakukan pengamanan, para personel bersama anjing pelacak terlatih tampak aktif berinteraksi dengan warga.

Momentum ini dimanfaatkan kepolisian untuk membangun komunikasi dua arah dan memberikan rasa aman secara langsung.

Sarana Edukasi Publik

Brigadir Ajuanto menjelaskan bahwa patroli ini memiliki misi ganda. Selain menjaga kondusifitas area publik, pihaknya ingin mengenalkan tugas dan fungsi unit satwa ini kepada khalayak ramai.