Faktakalbar.id, PONTIANAK – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono, mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota Pontianak untuk menyeimbangkan tugas pelayanan publik dengan peningkatan kualitas spiritual, Kamis (15/01/2026).
Baca Juga: Edi Kamtono: ASN Harus Seimbangkan Kerja dan Ibadah
Pesan ini disampaikannya dalam acara peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah yang berlangsung di Aula Rumah Jabatan Wali Kota Pontianak, Kamis malam.
Edi menekankan bahwa Isra Mikraj adalah momentum krusial bagi umat Islam, di mana perintah salat diterima sebagai tiang agama.
Ia menilai nilai-nilai spiritual ini selaras dengan kewajiban ASN sebagai pelayan masyarakat yang harus bekerja dengan penuh keikhlasan dan tanggung jawab.
“Sebagai ASN Pemerintah Kota Pontianak, kita tidak hanya dituntut memberikan pelayanan kepada masyarakat, tetapi juga bagaimana menyeimbangkan pengabdian tersebut dengan peningkatan keimanan dan spiritualitas dalam menjalankan tugas,” ujar Edi dalam sambutannya.
Kegiatan ini juga menjadi ajang mempererat silaturahmi di lingkungan pemerintahan.
Edi mengingatkan bahwa ASN memegang peran penting tidak hanya secara administratif, tetapi juga sebagai teladan dalam integritas dan nilai kemanusiaan.
Baca Juga: Lewat Photovoice, Warga Pontianak Rekam Realitas Banjir untuk Dorong Kebijakan Publik
“Pelayanan yang diberikan harus berangkat dari hati yang bersih, niat yang tulus, serta semangat kebersamaan untuk mewujudkan Kota Pontianak yang maju, sejahtera, dan membahagiakan,” tegasnya.
Menjelang datangnya bulan suci Ramadan, Edi berharap momentum ini menjadi sarana introspeksi diri bagi para pegawai.
Ia juga menyinggung tantangan era digital yang semakin kompleks, di mana masyarakat menuntut pelayanan yang cepat dan paripurna.
Oleh karena itu, kapasitas teknis, mental, dan spiritual ASN harus terus ditingkatkan agar kehadiran pemerintah benar-benar dirasakan manfaatnya.
Acara peringatan Isra Mikraj tersebut ditutup dengan tausiah agama yang disampaikan oleh penceramah Wajidi Sayadi.
(fr)
















