Antrean Gas LPG Memakan Korban, Ibu di Putussibau Selatan Pingsan Akibat Kelelahan

Warga mengevakuasi seorang ibu rumah tangga yang pingsan saat mengantre gas LPG di salah satu pangkalan di wilayah Putussibau Selatan, Kapuas Hulu, Selasa (30/12/2025). (Dok. ISt)
Warga mengevakuasi seorang ibu rumah tangga yang pingsan saat mengantre gas LPG di salah satu pangkalan di wilayah Putussibau Selatan, Kapuas Hulu, Selasa (30/12/2025). (Dok. ISt)

Faktakalbar.id, KAPUAS HULU – Perjuangan masyarakat untuk mendapatkan gas LPG bersubsidi kembali menelan “korban”.

Seorang ibu rumah tangga dilaporkan jatuh pingsan saat sedang mengantre di salah satu pangkalan gas LPG di wilayah Kecamatan Putussibau Selatan, Kabupaten Kapuas Hulu, Selasa (30/12/2025).

Insiden ini terjadi di tengah kerumunan warga yang memadati lokasi pangkalan demi mendapatkan “si melon” hijau.

Baca Juga: Polisi Usut Kepemilikan Senjata Api Ilegal dalam Kasus Penembakan Maut di Kapuas Hulu

Korban diduga mengalami kelelahan fisik yang ekstrem setelah berdiri dan menunggu giliran dalam waktu yang cukup lama.

Dievakuasi Warga

Melihat kejadian tersebut, warga lain yang juga sedang mengantre langsung sigap memberikan pertolongan.

Dalam dokumentasi yang beredar, terlihat seorang pria segera menggendong korban untuk dievakuasi dari kerumunan tumpukan tabung gas guna mendapatkan udara segar dan pertolongan medis lebih lanjut.

Kejadian ini menjadi potret nyata masih tingginya kebutuhan dan ketergantungan masyarakat terhadap gas LPG 3 kilogram, di mana warga rela berdesakan dan mengabaikan kondisi fisik demi mendapatkan bahan bakar untuk kebutuhan dapur mereka.

(ra)