Faktakalbar.id, JAKARTA – Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Krisantus Kurniawan, memanfaatkan momentum nasional untuk menarik minat investor ke daerahnya.
Saat menghadiri acara Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (IPEMI) di Jakarta, Krisantus secara terbuka mengajak para pengusaha wanita untuk melirik potensi ekonomi di Bumi Khatulistiwa.
Baca Juga: Buka Buddhist Student Camp, Wagub Kalbar: Akademik Tinggi Harus Diimbangi Kecakapan Sosial
Hal tersebut disampaikannya dalam acara Anugerah Perempuan Inspirasi Indonesia 2025 yang digelar di Auditorium Garuda, Gedung Kementerian Perindustrian RI, Rabu (3/12/2025).
Menurut Krisantus, Kalbar memiliki kekayaan sumber daya alam dan potensi pariwisata yang menjanjikan jika dikelola dengan sentuhan tangan dingin para pengusaha.
Peluang Emas Investasi di Kalbar
Dalam sambutannya, Krisantus menekankan bahwa Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat sangat terbuka terhadap kolaborasi. Ia menilai, kehadiran investor, khususnya dari kalangan muslimah, dapat menjadi katalisator pertumbuhan ekonomi daerah.
“Silakan ibu-ibu muslimah berinvestasi di Kalbar. Kita perlu kerja keras, inovasi, kreativitas, dan kolaborasi untuk mengelola sumber daya alam yang luar biasa,” ujar Krisantus.
Ia memaparkan bahwa Kalbar tidak hanya kaya akan sumber daya alam, tetapi juga memiliki ragam kuliner Nusantara dan destinasi wisata eksotis.
Potensi ini diyakini mampu bersaing dengan destinasi nasional lainnya jika dikelola secara profesional.
“Kalimantan Barat welcome untuk berkolaborasi. Mari bersama-sama mengelola potensi yang ada secara benar dan berkelanjutan,” tegasnya.
Tidak hanya mengajak berinvestasi, Krisantus juga menyatakan kesiapan Kalbar untuk menjadi tuan rumah bagi agenda-agenda nasional IPEMI di masa mendatang.
















