Faktakalbar.id, PONTIANAK – Sebuah pengakuan membanggakan diterima Pemerintah Kota Pontianak.
Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) RI, Maman Abdurrahman, tanpa ragu mendaulat Gedung UMKM Center Kota Pontianak sebagai fasilitas pembinaan pelaku usaha terbaik di seluruh Indonesia, Minggu (23/11/25).
Pernyataan tersebut bukan tanpa dasar.
Baca Juga: Viral Anjurkan UMKM Bikin Barang KW, Menteri Maman Minta Maaf dan Luruskan Pernyataan
Maman mengaku telah berkeliling ke berbagai penjuru nusantara, namun fasilitas yang berlokasi di Jalan Sultan Abdurrahman ini dinilainya paling representatif dan komprehensif.
“Saya harus mengatakan, dari seluruh kunjungan saya ke berbagai daerah di Indonesia, UMKM Center di Kota Pontianak ini adalah yang terbaik di seluruh Indonesia. Kota Pontianak patut bangga karena memiliki UMKM Center terbaik se-Indonesia,” ungkap Maman di sela-sela kunjungannya.
Kendati memberikan pujian setinggi langit, Maman tetap memberikan “pekerjaan rumah” bagi para pelaku usaha setempat. Ia mengingatkan agar kemegahan fasilitas fisik ini diimbangi dengan profesionalisme manajemen.
“Jangan sampai kualitas produk sudah bagus, tetapi laporan keuangannya buruk, sehingga akhirnya justru merugikan,” pesannya menekankan pentingnya disiplin finansial.
Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono, merespons positif apresiasi tersebut. Menurutnya, UMKM Center memang didesain bukan sekadar sebagai ruang pamer, melainkan ekosistem terpadu.
“Kami sangat bersyukur dan bangga atas pengakuan ini. Sejak awal, UMKM Center memang dirancang sebagai wadah lengkap untuk pembinaan, pemasaran, hingga pengembangan kapasitas pelaku UMKM,” ujar Edi.
Baca Juga: Event Borneo Fair 2025 Resmi Berakhir, UMKM dan Pemkot Pontianak Minta Digelar Tiap Tahun
Ia berjanji akan terus memperluas jaringan pemasaran, baik secara konvensional maupun digital, agar produk Pontianak mampu menembus pasar global.
Senada dengan Wali Kota, Ketua Dekranasda Kota Pontianak, Yanieta Arbiastutie, menegaskan bahwa predikat “terbaik” ini adalah buah kolaborasi.
Pihaknya terus memacu pelaku usaha untuk berani berinovasi melalui berbagai pelatihan, mulai dari desain kemasan hingga pemasaran digital.
“Kami siap berkolaborasi dengan semua pihak agar UMKM Pontianak semakin maju, berdaya saing, dan memberi manfaat ekonomi bagi masyarakat,” pungkas Yanieta.
(ra)
















