“Mudah-mudahan di usianya yang ke-80 tahun ini, guru di Kubu Raya semakin baik, pengabdiannya totalitas, mempunyai ketulusan dan keikhlasan untuk mendarmabaktikan tenaga, waktu, dan pikirannya, serta terus bisa mencetak generasi penerus bangsa yang hebat,” harapnya.
Lebih jauh, Sujiwo juga memberikan jaminan politis terkait kesejahteraan dan perlindungan profesi guru.
Baca Juga: “Teras Menjorok Wajib Dirobohkan”, Sujiwo: Masyarakat Harus Mau Ditata, Negara Hadir!
Ia menegaskan bahwa pemerintah daerah di bawah kepemimpinannya bersama Wakil Bupati Sukiryanto akan terus konsisten melahirkan regulasi yang berpihak pada dunia pendidikan.
“Insyaallah kebijakan-kebijakan saya dan Pak Wabub Sukiryanto akan terus berpihak baik untuk masyarakat dan tenaga pendidik maupun kependidikan. Terus bersemangat untuk pengabdiannya,” tegas Sujiwo memotivasi.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh tokoh-tokoh pendidikan, antara lain Ketua Pengurus Provinsi PGRI Kalimantan Barat Muhammad Firdaus, Plt.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kubu Raya Syarif M. Firdaus, Camat Sungai Kakap, serta Kepala Desa Punggur Kecil yang ikut serta meramaikan barisan.
(ra)
Ikut berita menarik lainnya di Google News Faktakalbar.id
















