Faktakalbar.id, TECHNOLOGY – Produsen laptop dan aneka gadget Lenovo resmi merilis perangkat wearable baru yang diberi nama Lenovo AI Glasses V1, di China.
Sesuai namanya, Lenovo AI Glasses V1 merupakan Kacamata Pintar AI Lenovo yang diklaim mampu menampilkan informasi langsung di lensa pengguna, memanfaatkan kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI).
Salah satu fitur yang paling ditonjolkan dari kacamata AI ini adalah terjemahan (translate) secara real-time langsung di perangkat.
Selain itu, AI Glasses V1 juga bisa menampilkan skrip atau naskah layaknya teleprompter bawaan yang dirancang khusus untuk para kreator konten dan pembicara (speaker) saat presentasi di depan publik.
- Fitur teleprompter ini, saat dipasangkan dengan aksesori cincin pintar buatan Lenovo, memungkinkan penggunanya untuk menggulir teks tanpa harus menyentuh perangkat atau mengalihkan pandangan dari audiens.
Di pasar China, kacamata pintar Lenovo AI Glasses V1 ini dijual dengan banderol harga 3.999 yuan atau sekitar Rp 9,3 jutaan.
Ikut berita menarik lainnya di Google News Faktakalbar.id










