iPad Pro Generasi Baru dengan Chip M5 Siap Masuk Indonesia

Tampilan iPad Pro terbaru yang ditenagai chip M5, menawarkan desain ramping dan performa canggih. (Dok. Ist)
Tampilan iPad Pro terbaru yang ditenagai chip M5, menawarkan desain ramping dan performa canggih. (Dok. Ist)

Faktakalbar.id, LIFESTYLE – Apple kembali menggebrak pasar tablet global dengan meluncurkan iPad Pro generasi terbaru yang ditenagai oleh chip M5.

Tablet canggih ini hadir dalam dua ukuran, 11 inci dan 13 inci, dan dipastikan akan segera menyapa para penggemar teknologi di Indonesia.

Baca Juga: Kejutan! Harga Resmi iPhone 17 Indonesia Diumumkan, Pre-Order Mulai 10 Oktober 2025

Peningkatan paling signifikan terletak pada performanya. Berkat chip M5, iPad Pro terbaru ini diklaim mampu menawarkan performa kecerdasan buatan (AI) hingga 3,5 kali lipat lebih baik dibandingkan generasi sebelumnya yang masih menggunakan chip M4.

Senior Vice President of Hardware Engineering Apple, John Ternus, menyatakan bahwa inovasi ini mendefinisikan ulang pengalaman menggunakan tablet.

“Didukung oleh Apple silicon generasi selanjutnya, iPad Pro baru menghadirkan pengalaman iPad paling canggih dan serbaguna yang pernah ada,” kata John Ternus dalam keterangan resminya, Rabu (15/10/2025).

Tidak hanya M5, Apple juga menyematkan dua chip pendukung lainnya, yaitu C1X dan N1, untuk memaksimalkan konektivitas.

Chip C1X pada model seluler dirancang untuk memberikan performa data hingga 50 persen lebih cepat dengan konsumsi daya 30 persen lebih hemat.

Sementara itu, chip jaringan nirkabel N1 yang ada di semua model telah mendukung teknologi terkini seperti Wi-Fi 7 dan Bluetooth 6, yang meningkatkan kecepatan fitur AirDrop dan Hotspot Pribadi.

Ikut berita menarik lainnya di Google News Faktakalbar.id